Labuhanbatu, pi-news.online
Peserta Didik SDN 01 Bilah Hilir mengikuti ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).
Pelaksanaan ujian ANBK diikuti siswa Para siswa/i Sekolah SDN 01 Yang Terpilih.
Kepsek Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu Asyiah Siregar menjelaskan, ujian ANBK ini merupakan program penilaian terhadap mutu kualitas di setiap satuan pendidikan. “Sebelum pelaksanaan ujian ANBK, seluruh siswa kelas telah mengikuti pelatihan atau tambahan pada saat jam pelajaran juga diadakan pelajaran komputer,” terangnya, senin 23/9/2024.
Dengan adanya pelatihan tambahan pelajaran komputer, para siswa dapat mengoperasikan komputer dengan baik sehingga dapat dengan mudah mengikuti kegiatan ujian ANBK tersebut. “Berkat adanya bimbingan para guru,diyakini para siswa yang mengikuti ujian ANBK akan mendapat nilai standar minimal.Bahkan bisa melebihi dari standar,”ucapnya. Ia menambahkan, untuk menentukan pencapaian nilai standar minimal bagi setiap peserta yang ikut ujian ANBK menjadi kewenangan pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Labuhanbatu.
Dia juga mengatakan, kegiatan Asesmen Nasional ini merupakan program evaluasi yang diselenggarakan oleh Mendikbud RI untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.
Sedangkan Asesmen Nasional yang dilaksanakan dengan 3 instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum, (AKM Literasi, Nunerasi) Survery Karekter dan Survey Lingkungan Belajar,katanya.
tujuan ujian ANBK ini untuk mendapatkan informasi mengenai perbaikan kualitas belajar mengajar di sekolah sekaligus untuk meningkatkan hasil belajar siswa.
“Melalui kegiatan ujian ANBK ini,kita dapat mengetahui literasi membaca para peserta,”ujarnya.
Lanjutnya,”Dengan asesmen nasional ini,akan terlihat sejauh mana para siswa dapat memahami, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan materi ujian.
Menurutnya, adanya pelaksanaan ujian ANBK akan bisa diketahui penilaian terhadap mutu sekolah di setiap satuan pendidikan sehingga menjadi bahan evaluasi dalam upaya memperbaiki kualitas sekolah.
Sejauh mana perkembangan mutu sekolah dari waktu ke waktu dapat terpantau untuk pengembangan kompetensi dan karakter siswa. Dengan demikian dapat memberikan suatu gambaran tentang karakteristik di satuan pendidikan yang efektif. Tandas Asyiah Siregar (Ad)