Palembang, Sumsel, pi-news.online
Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 12/SBP dan Batalyon 7 RS TDM Patroli Terkoordinasi seri II 2023 dilaksanakan di wilayah Perbatasan darat RI-Malaysia tepatnya di wilayah Perbatasan Sempadan. Long Midang (Kalimantan Utara) dan Ba’kelalan (Serawak), Minggu (10/12/2023).
Disampaikan Letkol Arh Agus Prijambodo, S.Sos., M.I.P selaku Dansatgas Pamtas RI-MLY Yonarhanud 12/SBP bahwa Patroli dilaksanakan oleh 34 Personel gabungan dari Kedua Negara, 17 Personel dari TNI AD yang dipimpin oleh Letda Arh Yanuar Sena Dwi S., S. Tr. (Han) dan 17 Personel dari TDM dipimpin oleh Leftenan Alifudin. Dalam pelaksanaanya komposisi dibagi dua TIM gabungan dari TNI AD dan TDM.
TIM 1 dipimpin oleh Letda Arh Yanuar Sena Dwi S., S. Tr. (Han) dengan 9 personel TNI AD dan 8 personel TDM, TIM 2 dipimpin oleh Leftenan Alifudin dengan 9 personel TDM dan 8 personel TNI AD.
“Kegiatan Patkor ini merupakan agenda rutin yg dilaksanakan dua Tahun sekali oleh satuan TNI AD dan TDM yang bertugas sebagai Pasukan Pengamanan Perbatasan Darat RI-Malaysia. Kegiatan berlangsung selama 8 Hari dengan Start Pos Gabma Long Midang dan Finish di Pos Gabma Ba’kelalan, selain untuk memeriksa Patok kedua Negara, juga merupakan sarana untuk mempererat jalinan Silaturahmi hubungan Bilateral Kedua Negara,” pungkasnya. (Ujang Chandra & Tim)