Semangat dan Antusias Anak Usia 6 – 11 Tahun Mengikuti Vaksinasi Di SDN 01 Negeri Baru, Way Kanan

Way Kanan, pi-news.online
Dinas kesehatan kabupaten Way Kanan melalui Pusat pelayanan kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Negeri Baru Kecamatan Umpu Semenguk menyelenggarakan Vaksinasi usia 6 sampai 11 tahun.

Vaksinasi tersebut dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri 01 Negeri Baru, Kepala SDN 1 Negeri Baru Ilham Fadli menerangkan, bahwa sasaran vaksinasi sebanyak 330 anak.

“Di targetkan vaksinasi tersebut selesai dalam satu hari,”ungkap Kepsek Ilham Fadli kepada media ini hari ini, Selasa 4 Januari 2022.

Vaksinasi Copid 19 terhadap usia 6 sampai 11 tahun ini, berdasarkan surat keputusan menteri kesehatan Republik Indonesia tentang pelaksanaan vaksinasi corona virus disease 2019 (Copid 19) bagi anak usia 6 tahun sampai dengan 11 tahun.

Kegiatan vaksinasi disekolah tersebut, terpantau oleh media, bahwa anak anak sangat semangat dan antusias mengikuti vaksinasi, dengan penerapan protokol kesehatan ketat oleh pihak Puskesmas dan Sekolah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *