CILACAP -pi news onlen Jateng
Maryudi (58), seorang pedagang bakso warga Jl. Danasri-Pagubugan RT 01 RW 01 Desa Pesawahan, Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, tak menyangka warung bakso miliknya mengalami kebakaran.
Adapun insiden tersebut terjadi pada Kamis (8/5/2025) pagi sekitar pukul 09.30 WIB, dan penyebab kebakaran dipicu kebocoran tabung gas.
Kejadian pertama kali diketahui oleh warga sekitar Yunarsono (51) saat sedang duduk di rumahnya, tepat di depan warung. Ia melihat api mulai membakar bagian samping warung.
Melihat warung bakso kebakaran serta api yang membesar, saksi kemudian berteriak minta tolong sembari membunyikan kentongan sebagai tanda adanya kebakaran.
Supriyadi selaku Kepala Seksi Pemadaman dan Penyelamatan Satpol PP Cilacap menyampaikan, saat kejadian, pemilik warung sedang merebus air untuk berjualan bakso dan mie ayam, namun ditinggal pulang ke rumah untuk membuat bakso.
“Diduga karena terjadi kebocoran pada tabung gas pada saat merebus air, warung milik Pak Maryudi kemudian terbakar,” ujarnya.
Mujianto seorang pendamping desa lalu
melaporkan kejadian tersebut ke Pos Damkar Kroya usai mengetahuinya.
Sejumlah petugas dari Pos Damkar Kroya bersama anggota Redkar kemudian meluncur ke lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman.
“Dan saat tiba di lokasi pukul 09.45 WIB, api ternyata sudah padam. Petugas kami kemudian melakukan pendinginan untuk mencegah api menyebar kembali, dilanjutkan pendataan,” kata Supriyadi.
Beruntung peristiwa kebakaran tersebut tidak menelan korban jiwa. Namun akibat kejadian, pemilik warung mengalami kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
“Tidak ada korban jiwa dan untuk kerugian sekitar Rp 22 juta. Bangunan warung ludes terbakar,” ungkap Supriyadi.
Darwanto korwil Jateng