Jakarta, Pi News Online _
Federasi Organisasi Perempuan Indonesia – Konsultatif ECOSOC PBB
Sekretariat: Jl. Imam Bonjol No. 58, Menteng, Jakarta Pusat 10310
Email: sekretariat@kowani.or.id | Website: www.kowani.or.id
Jakarta, 19 April 2025
Nomor: 046/KOWANI/IV/2025
Lampiran: –
Perihal: Undangan Konferensi Pers dan Sosialisasi Lokasi Acara Hari Kartini 2025
Kepada Yth.
Pimpinan Redaksi / Jurnalis Media Nasional
di Tempat
Dengan hormat,
Dalam rangka menyambut Perayaan Hari Kartini 2025, yang diselenggarakan oleh Kongres Wanita Indonesia (KOWANI) bekerja sama dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA), Badan Narkotika Nasional (BNN), dan Kementerian Komunikasi dan Digital (KOMDIGI), serta berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri (KEMENLU), KBRI & Konjen di luar negeri, GOW dan BKOW seluruh Indonesia, kami dengan hormat mengundang Bapak/Ibu dalam kegiatan:
KONFERENSI PERS DAN SOSIALISASI LOKASI ACARA HARI KARTINI 2025
📅 Hari/Tanggal: Sabtu, 19 April 2025
🕙 Waktu: 10.00 – 12.00 WIB
📍 Tempat: Lapangan Tenis Indoor, Gelora Bung Karno, Senayan – Jakarta
🌐 Format: Hybrid (Tatap Muka & Daring)
🔗 Link Zoom: bit.ly/Zoomlink-PressH2Kartini2025
🆔 Meeting ID: 845 7523 8752
🔒 Passcode: kowani
Acara Utama:
PERINGATAN HARI KARTINI 2025 – “1000 PROFESI PEREMPUAN & GEN Z”
Tema: Habis Gelap Terbitlah Terang – Menciptakan Masa Depan Perempuan & Gen Z yang Lebih Cerah
Subtema: Mewujudkan ASTA CITA – Menyongsong 100 Tahun KOWANI 2028 Menuju Indonesia Emas 2045
📅 Hari/Tanggal: Senin, 21 April 2025
🕗 Waktu: 08.00 – 12.00 WIB
🏟️ Tempat: Gedung Tennis Indoor Senayan, Jakarta
Konferensi pers ini akan digunakan untuk:
Memperkenalkan keindahan lokasi dan kesiapan infrastruktur
Menjelaskan makna simbolik acara dan kontribusi kementerian/lembaga
Menyampaikan rangkaian acara utama dan posisi strategis peran perempuan dan Gen Z dalam pembangunan nasional dan global
Kami sangat mengharapkan kehadiran Bapak/Ibu jurnalis dan media partner sebagai bagian penting dalam menyampaikan narasi inspiratif ini kepada publik secara luas.
Hormat kami,
Atas nama Panitia Nasional Hari Kartini 2025
KONGRES WANITA INDONESIA (KOWANI)
Ny. Nannie Hadi Tjahjanto, S.H.
Ketua Umum KOWANI
Ny. Tentri Dyah Kiranadewi
Sekretaris Jenderal KOWANI(Redaksi)