Di Duga Garong / Maling Dugaan Mark-up, harga satuan, Anggaran Lampu Jalan di Desa Lubuk Penyamun Di tahun 2022–2024

PI NEWS Online .Kepahiang – Bengkulu.

Diduga menghabiskan anggaran mencapai Rp. 1.500.000 per unit yang menggunakan Dana Desa TA 2023 lalu, secara kasat mata awam, pengadaan Lampu Penerangan Jalan Umun (LPJU) di Desa Lubuk Penyamun Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, dinilai tidak masuk akal.

SABTU.08 / 03 / 2025.
Bukan tanpa dasar, berdasarkan pantauan langsung di lokasi, nampak berdiri sejumlah unit LPJU hanya terdiri dari pipa besi dengan volume kurang lebih ( 2 inci dan tinggi 3 meter) serta, terpasang cup lampu beserta bola lampu di tambah dengan kabel yang panjangnya berbeda-beda dan terpasang pada setiap rumah-rumah warga.

Mengacuh pada, anggaran yang telah digelontorkan dengan fisik (LPJU) yang terpasang, kuat dugaan dana yang dihabiskan untuk pengadaan satu unit lampu tersebut tak mencapai anggaran yang sudah ditetapkan meski anggaran tersebut dipotong untuk pajak dan Hari Orang Kerja (HOK).

Berdasarkan penuturan dari narasumber yang diwawancarai wartawan yang berasal dari warga setempat, bahwa dugaan penyalah gunaan anggaran DD di Desa Lubuk Penyamun tak sampai disitu saja, bahkan menurut nara sumber yang tak mau namanya disebut ini, program ketahanan pangan dan pekerjaan fisik pembanguan juga tak disketahui sebasar apa anggaran nya lantaran pemerintah desa tidak transparan .

” Kami merasa, pemerintah desa tak transparan terhadap warga saat merealisasikan DD. Meskipun anggaran yang kami ketahui cukup besar, namun progres pembangunan di desa kami juga tak ada nampak perkembangannya. Maka dari itu, kami meminta pihak terkait bisa mengaudit pekerjaan Pemdes Lubuk Penyamun baik itu administrasi keuangannya maupun fisik pembangunannya,” paparnya.

Sementara itu, berdasarkan data yang diperoleh dari sumber terpercaya, berikut beberapa item realisasi DD TA 2022 hingga TA 2024 Desa Lubuk Penyamun :

  1. Tahun Anggran 2022 dengan Pagu Rp 724.535.000.dan penyaluran Rp 724.535.000.dengan Rincian kegiatan.
  • (Pengelolaan koperasi/ KUD/ UMKM dengan Nilai Rp 36.680.500.
  • (Pelatihan bidang kesehatan dengan Nilai Rp 10.200.000.
  • (jalan rabat beton dengan Nilai Rp 118.490.400.
  • (Makan tambahan Dll dengan Nilai Rp 36.000.000.
  • (Kegiatan ketahanan pangan dengan Nilai Rp 144.907.000.
  • (Publikasi dll/dengan Nilai Rp 38.117.000.
  • (Desa siaga kesehatan dengan Nilai Rp 31.850.000.
  1. Tahun Anggaran 2023 Pagu Rp 711.623.000, Penyaluran Rp 851.265.000.Dengan Rincian kegiatan.
  • (Pengadaan lampu jalan dengan Nilai Rp 323.600.000
  • (Rabat beton panjang 93 m.x 2.25.m dengan Nilai Rp 73.785.000.
  • (Pembangunan jalan usaha tani dengan Nilai Rp 203.445.000.
  • (Pelatihan pengelasan dengan Nilai Rp 65.845.000.
  • (pelatihan PKK dengan Nilai Rp 16.000.000.
  • (Operasional pemerintah desa dengan Nilai Rp 21.200.000.
  1. Tahun Anggaran 2024 pagu Rp 971.743.000.Penyaluran 971.743.000.dengan Rincian kegiatan tahap pertama laporan sebagai pedoman.
  • ( pembangunan/ Jembatan panjang 11.5 meter.Serta jalan Rabat bertulang panjang 19 meter dan Rabat Cor panjang 120 meter di tahap pertama lamporan dengan Nilai Rp 77.100.000.
  • (Pelatihan desa siaga Bencana di tahap pertama laporan dengan Nilai Rp 47.725.000.
  • (Pelatihan pola Asuh di tahap pertama laporan.dengan Nilai Rp 30.856.000..
  • (Informasi APBDes LPJ dan lainnya (SPBE ) di tahap pertama laporan.dengan Nilai Rp 30.000.000..
  • (Pelatihan pemasaran produk desa di tahap pertama laporan.dengan Nilai Rp 49.600.000.
    Memimta APH segera usut tuntas permasalahan desa tersebut. PI NEWS Online. (A Perlis)

Pos terkait