Silahturahmi dan Rapat Koordinasi Bersama RT 003, Kelurahan Bukit Batrem Kota Dumai

Dumai, Pi news online

Pada hari Minggu, 9 Februari 2025, pukul 20.00 WIB, warga RT 003 Kelurahan Bukit Batrem, Kota Dumai, mengadakan acara silahturahmi dan rapat koordinasi di kediaman RT baru, Bapak Julianto. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antarwarga sekaligus memberikan kesempatan bagi Bapak Julianto untuk memperkenalkan visi dan misi beliau sebagai ketua RT yang baru.

Dalam acara ini, Bapak Julianto memaparkan rencana dan program kerja yang akan dilaksanakan selama masa jabatannya. Selain itu, beliau juga mendoakan keselamatan dan kesejahteraan seluruh warga RT 003.

Tidak hanya itu, warga juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan harapan dan aspirasi mereka terhadap lingkungan dan berbagai kegiatan di RT 003. Diskusi ini diharapkan dapat menciptakan kolaborasi yang baik antara RT dan warga, serta membangun lingkungan yang lebih baik dan harmonis.

Acara ini merupakan momen penting untuk membangun komunikasi yang baik dan meningkatkan rasa kebersamaan dalam masyarakat.Rilis (Rosa,Rg)

Pos terkait