Palembang, Sumsel, pi-news. online
Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika Menghadiri Acara Deklarasi Damai Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2024, Senin (18/11/2024) bertempat di Halaman Depan Griya Agung Jl. Demang Lebar Daun Palembang.
Acara Deklarasi Damai juga dihadiri oleh Pj. Gubernur Sumsel Elen Setiadi, Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, Wakil Ketua 3 DPRD Sumsel H. M IIyas, Pj. Sekda Kota Palembang Afrizal Hasyim.
Selanjutnya, Ketua KPU Prov. Sumsel Andika Pranata Jaya, S.Sos., M.Si., Ketua Bawaslu Prov. Sumsel Kurniawan S.Pd., Ketua KPU Se-Sumsel, Ketua Tim Pemenangan Cagub Dan Cawagub Sumsel dan Jajaran OPD Provinsi/Kota.
Deklarasi Damai diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan doa dari para tokoh lintas agama, Islam, Katholik, Protestan, Hindu, Budha, dan Konghucu. Semua tokoh agama berdoa agar pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan pada tanggal 27 November 2024 nanti berlangsung aman, tertib, dan lancar.
Pada acara tersebut juga dilakukan pembacaan dan penandatangan Deklarasi Damai Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel oleh Forkopimda Sumsel, dan Tim pemenangan Cagub dan Cawagub Sumsel serta seluruh partai yang ada baik partai parlemen maupun partai non Parlemen.
Acara Deklarasi Damai Ini merupakan langkah awal untuk mewujudkan Pilkada yang damai dan lancar di seluruh Sumsel, demi mempertahankan Zero Konflik, menjadi simbol komitmen bersama dalam menjaga kedamaian selama proses Pilkada, dengan harapan Sumsel dapat terus menjadi wilayah yang aman dan damai.
Acara Deklarasi Damai Pilkada ini dihadiri juga lebih dari 80- an ormas, organisasi keagamaan, organisasi kepemudaan, dan Badan Eksekutif Mahasiswa se-Sumsel. (Risqi & Ujang Chandra)