Kedisiplinan Kepsek SMAN 21 Kota Bandung Provinsi Jawa Barat Dalam Menciptakan Dunia Pendidikan Sebagai Amanat Dengan Tujuan Mengarahkan Siswa Siswi Berprestasi

Kota Bandung, pi-news.online

Sebagai upaya menanamkan sikap disiplin jujur , tanggung jawab berkarakter dan memiliki Jiwa kepemimpinan SMAN 21 kota Bandung selenggarakan LDkS bagi peserta didik kelas X tahun pelajaran 2022/2023 dikomplek Rindam III Siliwangi Jalan menado kota Bandung.

Hal itu disampaikan oleh kepsek SMAN 21 Dani Wardani saat akan melepas para peserta LDKS menurutnya kegiatan yang terlaksana berkat kerjasama dengan Rindam III Siliwangi dan paskibraka kota Bandung ini sangat positif karena bertujuan untuk melatih peserta didik agar terbiasa disiplin dan tanggung jawab.

Selama kurang lebih tiga hari para peserta didik akan dilatih berbagai macam materi dan kemampuan yang lebih banyak bersifat praktis seperti sholat tahajjud sholat berjamaah lima waktu di masjid ,cara berempati ,bersikap berjujur kata yang baik sopan ,cara menjalin kerjasama yang baik , latihan baris berbaris Team building dan lain lainnya.

Hal senada di ungkapkan ketua komite SMAN 21 kota Bandung T.Achdiyat pihaknya menyambut baik kegiatan ini ,ini merupakan kegiatan yang sangat baik dan bermanfaat bagi peserta didik ,tolong ikuti semua materi dengan baik.

Achdiyat setelah selesai kegiatan ini mampu menerapkan semua materi yang didapat dalam acara tersebut.

Kepedulian kepsek SMAN 21 kota Bandung terhadap generasi penerus bangsa semoga menjadi nilai positif untuk pemangku jabatan disdik Jabar pak Dedi Supandi karena kinerja yang nyata.

Budi

Pos terkait