Jalan penghubung Dua Kecamatan Rusak Banget. Warga Harapkan Perbaikan Dari Pemkab Lampura

Lampung Utara, pi-news.online

Jalan rusak di kabupaten Lampung Utara masih kerap dijumpai di sejumlah lokasi, salah satunya jalan penghubung kecamatan Abung Surakarta dan Abung Timur. Minggu (10/04/2022)

Kondisi jalan yang berlubang dan cukup dalam kerap mengancam keselamatan bagi pengguna jalan. Apalagi saat hujan tiba, lubang lubang yang ada dijalan tersebut digenagi air, sehingga para pengguna jalan acap kali terjebak dan mengakibatkan kecelakaan.

Dari hasil pantauan di lokasi, kerusakan jalan dimulai dari Desa Tatakarya Abung Surakarta hingga Desa Sidomukti kecamatan Abung Timur Lampung Utara.

“Jalan dengan lubang yang cukup dalam ini membuat para pengedara motor maupun mobil kesulitan saat melintas, terlebih bila musim penghujan tiba tak sedikit warga mengalami kecelakaan saat melintas”, keluh Wasiman salah seorang warga pengguna jalan.

Selain itu, M. Ali seorang warga yang tinggal tak jauh dari jalan mengatakan, kerusakan tersebut sudah berlangsung hampir tiga tahun dan sering terjadi kecelakaan terutama dimalam hari karena minimnya penerangan di are jalan yang mengalami kerusakan.

Menurutnya, sampai saat ini belum ada tindakan baik dari pemkab Lampura atau dinas terkait untuk memperbaiki jalan tersebut.

Demi kenyamanan dan kelancaran aktivitas sehari-hari, kami berharap pemerintah dapat segera memperbaiki jalan tersebut.

“Semoga pemkab lampura atau dinas terkait dapat turun langsung mengkroscek dan memperbaiki jalan ini, guna kelancaran warga dalam beraktivitas”.pungkasnya.

Penulis : Atin Sapri

Pos terkait