Gema Takbir Keliling Desa Tunggulrejo, Singgahan, Tuban Panitia Masjid Darul Mutaqin Hadiahkan Doorprize

Tuban Jatim, pi-news.online //

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, untuk tahun ini keluarga besar Panitia Takmir Masjid Darul Mutaqin Desa Tunggulrejo, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, pada Minggu 30 Maret 2025 malam ini, dalam menggelar pelaksanaan kegiatan Gema Takbir Keliling dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, untuk warga masyarakat, dibarengi dengan memberikan sejumlah aneka ragam Doorprize guna memberikan kesempatan para generasi muda dalam menumbuhkan inovasi kreatif yang baru tentang geyma Takbir Keliling.

Disampaikan bahwa di samping guna menumbuhkan para generasi muda untuk berinovasi kreatif tentang Gema takbir keliling.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih memperkuat tali silaturahmi dan kebersamaan di antara warga masyarakat Desa Singgahan.

Tampaknya keluarga besar Panitia Takmir Masjid Darul Mutaqin Desa Tunggulrejo, Kecamatan Singgahan ini tak main-main guna mencapai tujuannya, pasalnya hal itu dibuktikan dengan sudah dipersiapkannya sejumlah Kupon Doorprize undian sebesar Rp. 500.000 rupiah.

Olehnya, dengan adanya hadiah undian Doorprize ini, diharapkan warga masyarakat khususnya generasi muda akan lebih bersemangat untuk berinovasi kreatif dalam mengikuti Gema Takbir Keliling dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H serta akan memperkuat kebersamaan di antara warga masyarakat khususnya warga Singgahan. (Galoeh.H.s)

Editorial: Solikin Korwil Jatim

Pos terkait