CILACAP Pi News onlen Jateng
Gubernur Jawa Tengah, Komjen Pol (P) Ahmad Luthfi berkunjung ke Kabupaten Cilacap, Rabu (12/3/2025).
Dalam agenda Selapanan Gubernur yang dilaksanakan selama dua hari di Cilacap, Luthfi berkesempatan menyapa ribuan warga masyarakat sembari menyerap aspirasi melalui kegiatan Nongkrong Bareng Gubernur Jawa Tengah.
Adapun kegiatan berlangsung di halaman kantor PT Elcander Duta Sarana (EDS) milik pengusaha muda Cilacap, Rio Aditya di Desa Karangkandri, Kecamatan Kesugihan.
Dalam kesempatan tersebut, tampak Bupati Cilacap, Syamsul Auliya Rachman bersama Ketua Aliansi Masyarakat Cilacap Maju (AMCM), Edy Santoso dan sejumlah tokoh masyarakat ketua partai politik dan DPRD juga partai non parlemen partai PBB
partai Buruh
partai Perindo
partai PKN
partai gelora
serta pemilik perusahaan sekaligus Ketua Bolone Bro Luthfi Cilacap, Rio Aditya mendampingi Gubernur.
Luthfi menyampaikan, Cilacap merupakan Kabupaten ke-5 yang dikunjungi dalam agenda Selapanan Gubernur di tahun 2025 dari jumlah 35 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah.
“Dimana pada siang hari tadi, kita sudah melaksanakan program-program yang langsung bersentuhan dengan masyarakat diantaranya kesehatan, lalu pengecekan infrastruktur jalan, kemudian kita rapat dengan Forkopimda, dilanjutkan pada malam hari ngopi bareng dengan seluruh lapisan warga masyarakat di wilayah Cilacap dan sekitarnya,” katanya.
“Ini untuk mendengar langsung dan melihat agar kita tahu persis permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat, khususnya di Kabupaten Cilacap,” imbuhnya.
Menurut Gubernur, pentingnya menyerap aspirasi masyarakat untuk mengetahui problem yang terjadi di bawah.
“Aspirasi ini penting untuk kita, sehingga semua problem atau permasalahan di seluruh Kabupaten/Kota kita tahu dan ke depan apa yang nanti akan kita lakukan. Dan hari ini kita coba akselerasi,” ungkap Luthfi.
“Seperti jalan, minimal sarana prasarana infrastruktur jalan tidak ada komplain dari masyarakat. Intinya kita pemerintah berupaya memberikan pelayanan kepada masyarakat, baik secara nasional maupun regional,” lanjutnya.
Adapun aspirasi yang disampaikan kepada Gubernur dalam kesempatan tersebut diantaranya penundaan pengangkatan CPNS dan PPPK, infrastruktur jalan dan lainnya.
Selain menyerap asiprasi warga, dalam kesempatan itu, Luthfi juga menyerahkan bantuan berupa bingkisan lebaran untuk ratusan anak Yatim dan Lansia.
Darwanto korwil Jateng